skip to Main Content
We stand with our friends and colleagues in Ukraine during this heinous assault on their freedom, their independence and their lives
Tips Memilih Jasa Kontraktor Rumah Yang Bagus Dan Aman

Tips Memilih Jasa Kontraktor Rumah yang Bagus dan Aman

 

Memilih Jasa Kontraktor Rumah – Semua Orang Membutuhkan Rumah dan siapa yang tidak ingin mempunyai rumah impian? Saya rasa semua orang termasuk saya sendiri ingin mempunyai rumah sendiri yang nyaman, tidak bocor dan tidak membosankan. Sayangnya di seluruh dunia masih banyak orang yang tinggal di perumahan yang tidak layak atau tinggal di rumah kontrakan yang harga sewanya sudah tidak bisa di jangkau lagi. Beberapa orang lainnya malah harus tinggal di kolong-kolong jembatan, pemukiman liar atau di pinggir-pinggir jalan.

Hal ini menunjukkan harga rumah tidak murah dan tidak terjangkau oleh banyak orang. Bersukurlah untuk Anda yang bisa dan sedang merencanakan untuk membangun atau ingin membeli rumah.

Jika saat ini Anda sedang mencari Jasa kontraktor rumah yang bagus dan bisa dipercaya, pastikan Anda mengikuti tips ini agar Anda tidak menyesal setelah menggunakan jasa mereka.

Tapi sebelum kita membahas tentang ini ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu tentang definisi kontraktor rumah.

Pengertian Kontraktor Rumah

Kontraktor rumah adalah badan hukum atau sebuah badan usaha yang di sewa untuk pengerjaan proyek pembangunan rumah atau perumahan yang harus di kerjakan sesuai dengan kesepakatan kerjasama.

Untuk memulai sebuah proyek pembangunan rumah kesepakatan ini harus di buat dalam surat perjanjian kontrak tertulis oleh kedua belah pihak yang bekerjasama. Di dalam surat kontrak ini biasanya ada tercantum apa saja pekerjaannya, batas waktu penyelesaian dan beberapa detail pengerjaan yang harus dilakukan oleh seorang kontraktor.

Kontraktor rumah bisa mendapatkan pekerjaan biasanya dengan menggunakan dua cara:

  1. Dari lelang proyek atau
  2. Langsung di tunjuk oleh pemilik proyeknya langsung.

Bidang pekerjaan yang satu ini menurut saya mempunyai resiko yang sangat besar. Jika seorang kontraktor tidak bisa memenuhi permintaan atau bekerja sesuai dengan kontrak kerja mereka bisa kena sanksi atau denda. Tapi biasanya yang tidak bisa memenuhi janji pada kabur dan banyak juga yang tidak mau bertanggung jawab (ini adalah tipe-tipe kontraktor penjahat).

Mengapa Harus Menggunakan Jasa Kontraktor Rumah?

Pasti ada alasan mengapa kita harus menggunakan jasa seorang kontraktor. Sama seperti kita sakit. Saat kita sakit kita membutuhkan seorang dokter untuk mengecek penyakit kita dan menyembuhkannya. Seorang kontraktor bisa membantu kita dalam hal pembangunan rumah. Berikut ini beberapa alasan mengapa Anda harus menggunakan jasa seoarang kontraktor.

  • Mereka ahli dibidang pembangunan rumah – Seorang kontraktor biasanya sudah punya keahlian dan juga kemampuan dalam pembuatan rumah atau bangunan. Cara kerja mereka juga sudah terorganisir dengan baik. Seorang pemborong jauh lebih sulit untuk dipercaya karena sudah banyak pengalaman buruk yang di alami oleh orang – orang di seluruh Indonesia.
  • Punya batas waktu – Karena sudah sering mengerjakan proyek pembangunan rumah biasanya di dalam kontrak sudah di cantumkan perkiraan waktu selesai pembangunan. Jika terjadi keterlambatan biasanya tidak lama hanya hitungan hari saja.
  • Tidak perlu repot mengawasi – Pekerjaan untuk pengawasan sudah di ambil alih oleh mereka. Jadi Anda tidak perlu setiap hari datang untuk mengawasi proses pembangunan rumah. Tapi jika Anda mempunyai waktu jauh lebih baik untuk mengawasinya sesering mungkin. Ini karena saat ini sulit mencari orang yang jujur dan percaya gak kalau banyak maling pengurangan bahan dalam proyek pembangunan? Ini yang harus kita hindari.

Bagaimana Memilih Kontraktor Yang Baik dan Bisa Dipercaya?

Saat ini memang sangat sulit menemukan orang yang baik, tulus dan jujur, mengingat keadaan dunia akan semakin buruk di mana kasih semakin berkurang dan orang semakin jahat dan terus mengembangkan kejahatannya.

Karena situasinya seperti itu maka ada hubungan juga dengan mencari kontraktor yang baik dan jujur. Meski keadaannya sulit untuk menemukan jasa kontrakor yang baik tapi bukan berarti kita lantas tidak usah menggunakan jasa mereka. Gunakan tips ini untuk meminimalkan resiko buruk saat Anda menggunakan jasa kontraktor.

1. Tentukan Kontraktornya Lebih Dulu

Kontraktor biasanya tidak bekerja seorang diri. Dia akan bekerja sama dengan beberapa tenaga ahli lain seperti arsitek, desainer interior, penyuplai bahan bangunan dan lain sebagainya. Memang sulit untuk bisa bekerja sama dengan banyak orang kaena masing-masing punya kepala dan mau menang. Tapi meski banyak kekurangan setidaknya kalau kita bisa mencari dan memilih kontraktor yang baik ini bisa membantu mengurangi hal-hal yang tidak kita inginkan.

Jauh lebih baik jika Anda bisa mengenal masing-masing orang yang mengerjakan proyek Anda. Dengan begitu Anda bisa berbicara bersama mereka semua dan memberitahu apa yang Anda inginkan dan yang tidak Anda inginkan.

Setelah Anda berbicara dengan mereka baru Anda bisa memikirkan konsep apa yang akan Anda usung untuk proyek pembangunan Anda ini. Ini jauh lebih baik ketimbang mengutamakan desain terlebih dahulu. Karena ini akan membuat Anda kerja dua kali untuk merevisi desain jika mereka tidak bisa mengerjakannya.

2. Pastikan Kontraktor Berbadan Hukum

Bagian ini cukup penting jika Anda ingin semuanya berjalan dengan aman dan nyaman. Jika kontraktor yang kita gunakan berbadan hukum, mereka mempunyai ijin untuk beroperasi secara resmi, dan mempunyai kantor yang bisa kita datangi kapan saja jika terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan. Kita juga bisa mengetahui rekam jejak mereka yang baik demi keamanan semua pihak.

3. Lihat Kekuatan Rekomendasi

Pernahkan orang merekomendasikan seseorang karena mereka sudah terbukti baik dalam bekerja? Semamkin banyak orang yang merekomendasikan mereka maka akan semakin baik juga untuk Anda. memang kadang sulit menemukan bukti dan juga testimoni dari pengguna jasa yang sebelumnya, tapi kalau itu ada hal ini juga bisa dijadikan acuan Anda dalam memilih kontraktor yang baik.

 

4. Ajukan beberapa pertanyaan untuk calon kontraktor

Nah, sebelum memilih salah satu dari beberapa kontraktor Anda bisa menanyakan status hukum mereka. Ini adalah pertanyaan yang sangat dasar dan tidak akan menjadi masalah jika kita tanyakan kepada mereka.

  • Apakah mereka sudah berbadan hukum atau belum, apakah ada keselamatan dan protection untuk para sub kontraktor atau para tukang yang ikut dalam pekerjaan.
  • Apa saja yang menjadi kelebihan mereka dari kontraktor lainnya.
  • Estimasi budget dan berapa lama waktu pengerjaannya.
  • Bagaimana cara berkomunikasi yang baik dengan mereka, jika ada update pekerjaan. Meeting mingguan atau hanya diskusi lewat telepon saja.

5. Apa Spesialisasi Mereka

Setiap orang biasanya mempunya spesialisasi khusus, tidak semua bisa mereka kuasai. Jadi coba cari tahu mereka biasanya terbiasa mengerjakan pekerjaan jenis apa saja? kalau kontraktornya memang terbiasa atau lebih sering mengerjajakan pekerjaan rumah model khas Bali, maka jangan mereka di suruh untuk mengerjakan rumah dengan model minimalis.

6. Pelajari Rincian Harga Dengan Teliti

Seorang kontraktor yang baik bisanya bisa kita kenali dengan bagaimana mereka merumuskan rincian biaya yang mereka gunakan untuk membantun sebuah bangunan. Mereka mungkin bisa mengetahui dengan baik bagaimana mereka bisa meminimalkan biaya pembangunan tapi dengan kualitas yang masih baik dan bagus. Semua perincian yang mereka berikan kepada Anda sebaiknya Anda pelajari dengan baik sebelum benar-benar proses pembangunan di jalankan. Jika mereka mengambil keuntngan itu sudah sangat wajar, namanya juga orang kerja. Tapi kalau mereka mengambilnya terlalu banyak itu yang berbahaya. Transparansi adalah cara yang akan memudahkan kedua belah pihak khususnya Anda untuk menekan biaya yang tidak diinginkan jika terjadi hal-hal yang tidak Anda inginkan.

7. Jika Memungkinkan Cari Tahu Hasil Kerja Mereka Sebelumnya

Cara lain untuk mengetahi bagaimana cara kerja mereka adalah dengan mencari tahu hasil pekerjaan mereka sebelumnya. Hasil kerja nyata ini adalah bukti mereka pekerja yang ahli dan sudah pernah mengerjakan sesuatu.

  • Anda bisa mencari tahu jejak digital mereka. Sekarang ini, hampir semua orang sudah terhubung dengan internet. Jadi saya kira, kita juga bisa menemukan rekam jejak tingkat profesionalitas mereka di internet.
  • Lihat dan cari tahu apakah ada testimoni yang diberikan oleh orang-orang yang sudah pernah menggunakan jasa mereka sebelumnya. Tapi, tidak semua perusahaan mempunyai testimoni dari para pelanggan mereka tapi mempunyai reputasi yang baik.

8. Buat Kontrak Kerja

Saat mulai proses pengerjaan jangan sampai mulai tanpa adanya surat kontrak kerja. Hindari sekali pengerjaan yang banyak dilakukan karena asas percaya satu sama lain. Meski kita kenal dekat dengan teman, orang ataupun mereka adalah saudara kita. Pastikan Anda membuat surat kontrak kerja agar kedua belah pihak sama-sama membuat kesepakatan bersama yang di tandatangani. Kontrak kerja ini sebaiknya di rumuskan oleh kedua belah pihak. Bisa juga juga dibuat oleh satu pihak, jika ada bagian yang di rasa perlu di revisi silahkan revisi untuk kesepakatan bersama.

Surat kontrak kerja ini akan membantu menjaga kedua belah pihak jika ada masalah selama proses pembangunan berlangsung. Kontrak kerja yang dibuat biasanya memuat kapan proses pengerjaan akan dilakukan dan lama waktu pengerjaan, perincian biaya, material apa saja yang akan digunakan, metode dan tahap pembayaran dan lain-lain.

.9 Pastikan Ada Garansi Setelah Proyek Selesai

Percayakah Anda kalau kebanyakan proses pengerjaan pembangunan yang ada di Indonesia itu dikerjakan dengan cara yang kurang baik? Sudah banyak orang yang mengeluh tembok retak, lantai dasar isian keramiknya banyak yang kosong, atap rumah bocor, pengerjaan tidak rapi dan lain sebagainya.

Masalah itu bukan masalah yang terjadi oleh satu atau dua orang saja. Ini terjadi hampir dialami oleh 85% orang. Jadi pastikan Anda bisa bernegosiasi sial garansi yang mereka berikan setelah pengerjaan proyek pembangunan selesai. Dengan adanya garansi, biasanya mereka akan bekerja lebih hati-hati untuk menghindari masalah tidak adanya pelunasan pembayaran.

Semoga dengan adanya artikel yang kami buat ini bisa membantu Anda untuk memilih kontraktor yang tepat dan rumah yang menjadi impian Anda bisa dibangun dengan baik.

Jika kalian suka dengan artikel Tips Memilih Jasa Kontraktor Rumah yang Bagus dan Aman ini, Silahkan bagikan artikel ini melalui akun social media kalian dan jangan lupa untuk follow kami di Instagram, Facebook dan channel YouTube Teakblock. Jika Anda Suka menulis dan ingin mendapatkan penghasilan dari rumah, kami dengan senang hati mengundang Anda untuk bergabung dengan kami menjadi penulis lepas TEAKBLOCK.COM.

Artikel Yang Mungkin Menarik